Webinar: Mengapa ISO 37301 Diperlukan dan Sistem Manajemen Kepatuhan Organisasi Perlu Disertifikasi?

Webinar: Mengapa ISO 37301 Diperlukan dan Sistem Manajemen Kepatuhan Organisasi Perlu Disertifikasi?

 

 

Webinar ini akan membahas pentingnya penerapan manajemen kepatuhan berdasarkan standar ISO 37301:2021, serta perbedaan standar tersebut dengan ISO 19600:2014. Selain itu, peserta juga akan mendapat pemahaman lebih dalam terkait langkah-langkah yang diperlukan untuk mempersiapkan organisasi memperoleh sertifikasi manajemen kepatuhan ISO 37301:2021.

Webinar ini akan menghadirkan para narasumber berlatar belakang Praktisi Manajemen Kepatuhan; Komite Teknis 03-10 Tata Kelola, Manajemen Risiko, Kepatuhan (BSN); dan Komite Akreditasi Nasional (KAN); serta dimoderatori oleh pewakilan dari Institute Compliance Professional Indonesia (ICoPI).